Mengenal SERP dan Fungsinya Untuk Website


Belakangan, search engine optimization (SEO) menjadi salah satu istilah yang sudah tidak begitu asing dan terpisahkan dari website. Sama halnya dengan search engine result page (SERP).

Secara singkat, SERP merupakan hasil halaman pencarian yang ditampilkan oleh mesin pencarian kepada pengguna internet yang sedang melakukan pencarian. Tidak hanya berlaku pada Google, SERP ini juga digunakan oleh berbagai mesin pencarian, seperti Bing, Yahoo, Yandex, Ask, DuckDuckGo, dan masih banyak lagi. 

Lalu, bagaimana cara kerja SERP? Apa kaitan antara SERP dan SEO? Yuk, simak artikel berikut ini untuk mengetahuinya. 

Apa itu SERP? 

SERP adalah halaman hasil pencarian relevan yang muncul sesuai dengan kata kunci yang dicari oleh pengguna internet, baik berbentuk daftar situs website, gambar, video, maupun entri-entri lainnya yang masih relevan.  

Bagi pengguna internet, SERP merupakan hal yang sangat penting karena membantu setiap pengguna internet untuk menemukan informasi yang mereka cari dengan cepat dan mudah sehingga tidak perlu melakukan scroll lebih jauh.  

Sementara bagi pemilik website, SERP ini terbilang kompetitif karena pemilik website akan berusaha untuk mendapatkan peringkat yang lebih tinggi pada SERP. Hal ini tentunya untuk meningkatkan visibilitas dan meningkatkan traffic atau lalu lintas ke laman website pemilik.  

Jadi, jika posisi website pemilk tidak masuk atau tampil pada halaman pertama SERP, bisa jadi masuk ke halaman kedua dan seterusnya. Semakin bagus dan berkualitas website dan isi konten, biasanya posisi akan berada pada halaman SERO depan di urutan atas. Adapun SERP terbagi menjadi beberapa bagian, antara lain: 

  1. Organik yang merupakan hasil pencarian yang tidak berbayar
  2. Iklan, seperti Google Ads. Cara ini merupakan langkah termudah agar website atau konten bisa berada pada halaman pertama SERP.
  3. Peta, berita, dan lain sebagainya. 

Namun, tidak menutup kemungkinan bila SERP juga bisa menampilkan hasil yang disesuaikan dengan lokasi pengguna, sejarah pencarian, dan preferensi lainnya. 

Pengaruh SERP terhadap CTR 

Semakin tinggi posisi website pada SERP dapat membuka peluang yang lebih besar agak konten website tersebut diklik atau click through-rate (CTR). Sebagai informasi, CTR adalah rasio antara jumlah klik yang diterima suatu iklan atau link dan jumlah impresi yang diterimanya. Dalam hal ini, posisi website atau konten pada halaman hasil pencarian (SERP) dapat memengaruhi CTR. 

Jika suatu situs web atau konten berada di posisi yang lebih tinggi di halaman hasil pencarian, maka kesempatan ini akan meningkatkan kemungkinan pengguna untuk mengklik dan melihat konten tersebut. Dengan demikian, akan menyebabkan peningkatan CTR karena ada lebih banyak orang yang akan mengklik dan melihat konten tersebut. 

Sebaliknya, jika website atau konten berada di posisi yang lebih rendah di halaman hasil pencarian, ini akan menyebabkan penurunan CTR, karena lebih sedikit orang akan menemukan dan mengklik konten tersebut. 

Dengan demikian, penting bagi pemilik situs web atau pembuat konten untuk memahami bagaimana posisi mereka di halaman hasil pencarian dapat memengaruhi CTR dan untuk melakukan tindakan yang diperlukan untuk meningkatkan posisi mereka, seperti melalui SEO. 

Mengapa SERP penting bagi SEO? 

SEO merupakan upaya yang dilakukan untuk mengoptimasi peringkat website. SEO berfungsi untuk meningkatkan sebuah website agar mendapatkan ranking tertinggi SERP. Jadi, SEO adalah tekniknya dan SERP merupakan hasilnya. 

Sebab, alasan utama dari upaya-upaya SEO adalah agar menempatkan website pada SERP di posisi teratas untuk hasil pencarian organik. Tidak dapat dimungkiri, sebagian besar orang mengklik hasil pencarian pada halaman pertama SERP saja.  

Itulah mengapa banyak orang berlomba-lomba menerapkan berbagai macam strategi SEO agar websitenya berada di halaman pertama SERP. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan, yaitu: 

  • Memperbaiki struktur dan desain situs web untuk memastikan bahwa mesin pencari dapat mengakses dan memahami konten dengan benar 
  • Menyertakan kata kunci yang relevan dalam judul, deskripsi, dan isi konten 
  • Membangun backlink berkualitas tinggi dari situs web yang terkait dan terpercaya 
  • Memastikan konten situs web unik, berkualitas tinggi, dan memenuhi kebutuhan dan keinginan pengguna 

Cara kerja SERP 

Berikut merupakan cara kerja SERP: 

  • Crawl: Mesin pencari mengirimkan spider atau bot untuk menjelajahi atau “mengindeks” halaman web di seluruh internet. Halaman-halaman ini kemudian dikumpulkan dalam database mesin pencari. 
  • Index: Mesin pencari menggunakan algoritma untuk menganalisis konten di setiap halaman web yang ditemukan dan menempatkannya di dalam indeks mereka, yang merupakan database besar dari semua halaman web yang dikumpulkan. 
  • Retrieve: Ketika pengguna memasukkan kata kunci atau frasa ke kotak pencarian, mesin pencari akan mencari dalam indeks mereka untuk menemukan halaman web yang paling relevan dengan kata kunci tersebut. 
  • Ranking: Mesin pencari menggunakan algoritma untuk menentukan peringkat dari halaman web yang relevan. Faktor-faktor yang mempengaruhi peringkat termasuk kualitas konten, kecepatan website, popularitas website, dan faktor teknis lainnya. 
  • Display: Mesin pencari menampilkan daftar halaman web yang relevan dengan kata kunci yang dimasukkan oleh pengguna pada SERP. Halaman web dengan peringkat tertinggi biasanya ditampilkan di bagian atas halaman, diikuti oleh halaman web yang kurang relevan. 

Bagaimana cara memanfaatkan fitur SERP? 

Berikut ini merupakan beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memanfaatkan fitur SERP, antara lain: 

  1. Featured Snippet: Featured Snippet atau juga disebut sebagai “position zero” adalah tampilan cuplikan yang diambil dari halaman web dan ditampilkan di bagian atas halaman hasil pencarian. Kamu dapat memanfaatkan featured snippet dengan mencoba mencocokkan konten halaman web dengan pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan oleh pengguna. 
  2. Local Pack: Local Pack menampilkan bisnis yang relevan dengan lokasi yang dimasukkan oleh pengguna. Jika bisnismu memiliki kehadiran lokal, pastikan informasi bisnis tercantum di Google My Business dan terkait dengan kata kunci yang relevan dengan bisnis. 
  3. Image Pack: Image Pack menampilkan gambar yang relevan dengan kata kunci yang dimasukkan oleh pengguna. Pastikan gambar yang relevan dengan kata kunci tercantum di halaman web dan dilengkapi dengan deskripsi yang relevan. 
  4. Video Carousel: Video Carousel menampilkan video yang relevan dengan kata kunci yang dimasukkan oleh pengguna. Pastikan video yang relevan dengan kata kunci tercantum di halaman web dan diunggah ke situs seperti YouTube atau Vimeo. 
  5. Knowledge Panel: Knowledge Panel menampilkan informasi tentang topik atau bisnis tertentu. Pastikan informasi bisnis tercantum di situs web yang relevan dan dicantumkan pada halaman tersebut. 
  6. Reviews: Review menampilkan ulasan dari bisnis yang terkait dengan kata kunci yang dimasukkan oleh pengguna. Pastikan bisnis memiliki ulasan yang positif dan berasal dari sumber yang terpercaya. 

Dalam memanfaatkan fitur SERP, pastikan bahwa konten halaman web relevan dengan kata kunci yang digunakan dan mematuhi pedoman dan aturan Google.  

Nah itu dia penjelasan lengkap mengenai SERP. SERP dapat menjadi indikator berhasil atau tidaknya optimasi website.  

Bila kamu belum memiliki website, jangan lupa untuk memilih layanan hosting yang tepercaya dengan performa terbaik, misalnya NEO WordPress dari Biznet Gio. NEO WordPress merupakan layanan serverless WordPress hosting yang bisa langsung digunakan tanpa perlu repot konfigurasi hosting atau server terlebih dahulu, serta memiliki performa cepat dan responsif.  

Adapun salah satu dari sekian keunggulan dari NEO WordPress adalah berjalan di atas Kubernetes yang menyebabkan WordPress lebih cepat, dan minim downtime, membuat score akses website mejadi bagus sehingga lebih besar kemungkinan oleh mesin pencari ditampilkan pada halaman depan. 

Tidak hanya itu, pengguna juga akan langsung mendapatkan WordPress versi terbaru yang juga termasuk gratis SSL. NEO WordPress juga memiliki sumber daya komputasi dedicated yang bisa di-upgrade kapan saja sesuai kebutuhan.  

Hosting website kamu dengan NEO WordPress sekarang juga dengan harga mulai dari Rp50.000/bulan untuk 2 vCPU Core, 2 GB RAM, dan 10 GB Storage yang masing-masing dibagi ke dalam 2 pod untuk apps dan database dengan konfigurasi sumber daya yang sama. Kunjungi Portal Biznet Gio, untuk informasi lebih lanjut hubungi [email protected]



Source link

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *